Catherine Wilson Didesak Segera Punya Anak
Catherine Wilson. (Foto: Koran SI)
"Orang tua aku sih pengen segera punya cucu. Soalnya sepupu yang seumuran aku sudah pada menikah semua. Makanya aku ditanya terus kapan nikahnya. Tapi kalau belum ketemu jodoh ya nggak bisa dipaksakan," ujarnya saat ditemui di Studio Penta, Jakarta, Senin (1/11/2010).
Pemain film Rintihan Kuntilanak Perawan ini mengatakan, sering merasa iri melihat teman seusianya memiliki pasangan. Namun, Keket tak mau terlalu ambil pusing dengan kesendiriannya.
"Kadang memang aku suka iri melihat teman-teman aku bisa nonton bareng pacarnya. Tapi aku jalani saja dan nggak mau ambil pusing," kilahnya.
Artis yang pernah digosipkan menjalin hubungan dengan Tommy Soeharto ini tak mau berandai-andai siapa pasangannya kelak. Namun, jika suatu hari telah menemukan tambatan hati, Keket berharap hanya menikah satu kali.
"Aku nggak mau merencanakan apa-apa dulu. Nanti kalau terlalu jauh terus nggak kesampaian pasti bakal pusing sendiri. Karena aku pengen sekali menikah dan untuk selamanya," harapnya. (OkezoneNews)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar