Rabu, 17 November 2010

Acha Septriasa Tak akan Ganggu Pernikahan Irwansyah

Acha Septriasa Tak akan Ganggu Pernikahan Irwansyah

JAKARTA-C&R/OMG-Artis cantik Acha Septriasa kembali dipasangkan dengan mantan kekasihnya, Irwansyah, dalam sebuah film drama cinta yang bertajuk "Love Story". Mengingat dahulu pasangan ini menjalin kasih lantaran cinta lokasi.

Akankah penggarapan Film 'Love Story' menggangu pernikahan Irwansyah -Saskia Sungkar yang akan dilangsungkan Desember 2010 mendatang?.


"Ya, kita profesional saja, maksudnya karena kita juga sudah temenan. Jadi, itu bukan masalah, sih," papar Acha ditemui di acara Sensasi Artis, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (16/11/2010).

Sebagai seorang sahabat dan juga mantan kekasih, Acha yang sudah mengetahui kabar pernikahannya Irwansyah dengan Saskia mengaku turut bersuka cita.

"Ya, aku pikir dia juga sudah dewasa dan memang dari dulu yang aku tahu dia (Irwansyah-red)pengen nikah muda dan aku mendoakan aja mudah-mudahan pernikahannya diridai Allah dan cepat dapat momongan," ujar gadis kelahiran 1 September 1989 itu.

Sekedar informasi, Irwansyah dan Acha putus sekitar awal tahun 2008. Lalu Irwansyah berpacaran dengan Saskia Sungkar tahun 2009. Meski belum lama pacaran, Irwansyah akan meminang Saskia 18 Desember 2010 mendatang. (Deva).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar